Kabar Terbaru

Diberdayakan oleh Blogger.
Pj Sekda Virgojanti Ajak Aparatur Pemprov Banten Terus Tingkatkan Capaian Kinerja

By On April 24, 2024


SERANG, Kabar7.ID – Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Banten, Virgojanti mengatakan, Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia (RI) baru selesai melaksanakan pemeriksaan terhadap Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Provinsi Banten tahun 2023.

Dia menyampaikan rasa syukur karena Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten memperoleh opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas LKPD Pemprov Banten tahun 2023. 

“Pemprov Banten sudah memperoleh opini WTP sebanyak delapan kali berturut-turut. Kinerja ini tentunya merupakan kinerja kita Bersama,” kata Virgojanti dalam sambutannya saat Apel Pagi di Lapangan Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Banten KP3B, Curug, Kota Serang, Senin, 22 April 2024.

“Kinerja ini kita pertahankan, bahkan kita tingkatkan kembali bukan hanya dari sisi pelaksanaan keuangannya saja, tetapi termasuk di dalam pelaksanaan kegiatannya lebih berkualitas dan memiliki dampak signifikan terhadap tugas pokok dan fungsi Pemprov Banten,” ujar Virgojanti.

Virgojanti menegaskan, para aparatur di seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) mempersiapkan diri dalam menyongsong pelaksanaan evaluasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) untuk segera mempersiapkan sejak dini kebutuhan pencapaian target berupa terpenuhinya sejumlah dokumen sebagaimana dipersyaratkan dalam empat indikator, yaitu pencapaian kinerja seperti Renstra, perjanjian kinerja maupun sejumlah dokumen lainnya serta indikator perencanaan kinerja, pelaporan kinerja dan, evaluasi kinerja.

“Untuk SAKIP kita apresiasi dan mendapatkan penilaian Baik. Tentunya masih terdapat beberapa kekurangan yang harus kita perbaiki terutama evidence-evidence dan pohon kinerjanya kita utamakan agar pencapaiannya sangat baik,” tegas Virgojanti.

“Semuanya dapat menghasilkan kinerja yang terbaik agar dapat kita persembahkan untuk masyarakat di Provinsi Banten. Ini harus menjadi komitmen kita bersama,” sambungnya.

Virgojanti juga mengatakan, capaian Reformasi Birokrasi (RB) Provinsi Banten juga mengalami peningkatan. Hal ini merupakan salah satu upaya Pemprov Banten serius dalam mencapai tata kelola pemerintahan yang baik (good governance) serta melakukan pembaharuan dan perubahan terhadap sistem penyelenggaraan pemerintahan terutama terhadap aspek kelembagaan yang efektif dan efisien.

“Untuk itu, berkaitan dengan capaian Reformasi Birokrasi kita juga mengalami peningkatan. Jika capaian SAKIP-nya bagus ini juga dapat mempengaruhi capaian Reformasi Birokrasi agar terwujudnya tata kelola pemerintahan yang baik,” tutup Virgojanti. (*/red)

Presiden Jokowi Resmikan Jalan Inpres di Gorontalo, Tingkatkan Akses dan Produktivitas

By On April 24, 2024

Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan pelaksanaan Instruksi Presiden (Inpres) Jalan Daerah di Provinsi Gorontalo, Senin, 22 April 2024. 

Untuk tahun ini, Provinsi Gorontalo telah menerima dana sebesar Rp161 miliar yang dialokasikan untuk pembangunan lima ruas jalan dengan total panjang 46 kilometer.

BOALEMO, Kabar7.ID – Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Senin, 22 April 2024, meresmikan pelaksanaan Instruksi Presiden (Inpres) Jalan Daerah di Provinsi Gorontalo, yang merupakan bagian dari upaya pemerintah pusat untuk meningkatkan konektivitas dan produktivitas di daerah.

Presiden Jokowi dalam sambutannya menekankan pentingnya infrastruktur jalan untuk mendukung produksi lokal seperti kelapa dan jagung.

“Kalau di sini ada produksi kelapa, ada produksi jagung, kalau enggak ada jalan mau dibawa ke mana?” ujar Presiden Jokowi saat acara peresmian di Kecamatan Dulupi, Kabupaten Boalemo.

“Jalan sangat penting untuk menaikkan produktivitas di sebuah daerah,” tambahnya.

Untuk tahun ini, Provinsi Gorontalo telah menerima dana sebesar Rp161 miliar yang dialokasikan untuk pembangunan lima ruas jalan dengan total panjang 46 kilometer. Jalan-jalan tersebut melintasi tiga kabupaten, yaitu Kabupaten Boalemo, Kabupaten Gorontalo, dan Kabupaten Gorontalo Utara.

Reaksi dari masyarakat setempat terhadap pembangunan jalan ini sangat positif. Herman, seorang warga lokal, mengungkapkan rasa syukurnya karena pemerintah tidak melupakan mereka yang berada di daerah terpencil.

“Ini dulu jalan setapak, jangankan kendaraan roda empat, sepeda pun tak bisa lewat. Adanya jalan ini berasa pengaruhnya pada perekonomian masyarakat setempat,” tutur Herman.

Petani setempat, Irwan, juga merasakan manfaat langsung dari adanya jalan baru.

“Petani produktivitasnya makin meningkat karena akses jalan ini. Adanya jalan mempermudah akses jalur produksi bagi masyarakat,” kata Irwan.

Asma, warga lainnya, menyatakan kegembiraannya atas perbaikan infrastruktur dan kedatangan Presiden ke desanya.

“Dulu tidak bagus jalannya tapi alhamdulillah sekarang sudah bagus. Senang sekali Pak Jokowi datang ke desa. Masyarakat seluruh Boalemo datang ke sini, kami senang Pak Jokowi datang ke sini,” ungkap Asma.

Kunjungan Presiden Jokowi tidak hanya meresmikan pembukaan jalan tetapi juga membawa harapan baru bagi peningkatan kesejahteraan dan mobilitas ekonomi di wilayah Gorontalo. Pembangunan infrastruktur ini diharapkan akan membawa dampak positif yang berkelanjutan bagi pertumbuhan ekonomi lokal.

Turut mendampingi Presiden Jokowi dalam kesempatan tersebut, yaitu Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri Perhubungan Busi Karya Sumadi, Pj. Gubernur Gorontalo Ismail Pakaya, dan Pj. Bupati Boalemo Sherman Moridu.


Sumber: BPMI Setpres

Perumda Tirta Al Bantani Targetkan Pelayanan Air Minum Standar Aman

By On April 23, 2024


SERANG, Kabar7.ID – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Serang bersama Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Tirta Al Bantani menargetkan memberikan pelayanan air minum standar aman hingga dapat di minum. Mengingat, saat ini pelayanan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Kabupaten Serang masih di level air minum standar layak.

Hal itu disampaikan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Serang, Nanang Supriatna usai membuka Bimbingan Teknis (Bimtek) Rencana Pengamanan Air Minum (RPAM) di Provinsi Banten yang digelar oleh Direktorat jenderal (Ditjen) Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kemen PUPR) di Aula Perumda Tirta Al Bantani Kabupaten Serang, Senin, 22 April 2024.

“Bimtek ini untuk pengamanan pasokan air dari mulai sumber sampai dapat diminum oleh masyarakat. Pemkab Serang dan Perumda Tirta Al Bantani sedang berupaya memberikan pelayanan sebaik-baiknya, terutama dalam hal air minum karena sesuatu yang sangat urgen untuk kehidupan manusia,” ujarnya kepada wartawan.

Nanang mengatakan, tujuan Bimtek sebagai langkah persiapan untuk mengejar target pelayanan air minum standar aman hingga dapat diminum. Maka perlu adanya masukan-masukan dari Ditjen Air Minum Kementerian PUPR dan UNICEP terkait teknis di lapangan termasuk manajemen pengelolaannya.

“Sehingga kita berkolaborasi bersama tiga daerah, yaitu Pandeglang, Lebak, dan dinas terkait Pemprov Banten,” katanya.  

Pada intinya, kata Nanang, Pemkab Serang tengah berupaya karena baik Kementerian PUPR, UNICEP sangat membantu terlihat Perumda Tirta Al Bantani sudah mendapatkan beberapa bantuan. Bahkan, untuk Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang percepatan pembangunan pipanisasi sambungan air minum tengah dalam proses.

“Intinya ke depan kita ingin memberikan pelayanan air minum kepada masyarakat lebih bagus,” ucapnya.

Di sisi lain, sambung Nanang, Pemkab Serang juga akan mengusulkan Bendungan Sindangheula di Kecamatan Pabuaran agar bisa dikelola oleh Perumda Tirta Al Bantani untuk dijadikan sumber air baku. Mengingat saat ini pasokan air baku untuk Perumda Tirta Albantani sekarang ini mayoritas masih mengandalkan dari aliran irigasi Sungai Ciujung.

“Pasokan air itu kan kita punya Sungai Ciujung, kemudian Baros dan Bendungan Sindangheula pun akan kita usulkan untuk dapat dikelola oleh kita. Sehingga, bisa memberikan pelayanan air minum untuk warga Kabupaten Serang bahkan hingga Kota Serang,” ujar Nanang.

Sementara itu, Direktur Utama Perumda Tirta Al Bantani, Eli Mulyadi mengatakan, Bimtek Rencana Pengamanan Air Minum merupakan program Kementerian PUPR bekerja sama dengan UNICEP yang diikuti Perumda tiga daerah, yakni Kabupaten Pandeglang, Lebak dan Kabupaten Serang sebagai tuan rumah berikut instansi terkait Pemprov Banten. 

“Bimtek ini mau meningkatkan ke standar aman, supaya ke depan itu tidak hanya air bersih saja, tetapi sudah bisa aman untuk dikonsumsi air minum, ini targetnya. Untuk mengejar target standar aman itu, sekarang dilaksanakan Bimtek terlebih dahulu,” ujarnya. 

Dalam kesempatan tersebut dilakukan penyerahan cinderamata secara simbolis oleh Dirut Perumda Tirta Al Bantani Kabupaten Serang, Eli Mulyadi kepada Dirut Air Minum Kementrian PUPR, BPPW Banten dan Chief Wash UNICEF. (*/red)

Semangat Tingkatkan Imunitas Tubuh, Dansat Brimob Polda Banten Gowes Bersama Kapolda

By On April 23, 2024


Serang - Demi menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh, Dansat Brimob Polda Banten Kombes Pol. Imam Suhadi , S.I.K., bersama dengan Kapolda Banten Irjen Abdul Karim dan Para PJU Polda Banten melaksanakan olah raga bersepeda (Gowes). Selasa (23/4).

Sebelum pelaksanaan Gowes, diawali peregangan dan pemanasan, untuk menghindari cedera saat bersepeda. 

Titik Kumpul di Mapolda Banten - alun-alun serang - jln taktakan - saung ende - Pit Stop warung lupis dilanjutkan Kramatwatu - Tasikardi - Banten lama - sawah luhur - jembatan bogeg - finis Mapolda Banten. 

Dansat Brimob Polda Banten Kombes Pol. Imam Suhadi mengatakan, olah raga bersepeda ini selain sebagai program hidup sehat juga untuk menjalin tali silaturahim antar polri dan masyarakat

“Kapolda Banten dan PJU Polda Banten lebih bersemangat dalam meningkatkan imunitas tubuh melalui kegiatan gowes seperti ini,” pungkas Imam Suhadi.

Terlihat para PJU Polda Banten dengan penuh terus mengayuh sepedanya sambil terus menikmati suasana pagi di kota Serang.

Kurang lebih gowes jarak tempuh 45km , Dansat Brimob Polda Banten dan peserta Gowes tiba di Mako Polda Banten.

Rayakan Hari Jadi ke-45, CGS International Resmi Luncurkan Merek Baru

By On April 23, 2024

Mr Xue Jun, President of CGS. 

Meningkatkan status Asia melalui kerja sama strategis ASEAN-Tiongkok, serta produk dan layanan finansial kelas dunia

SINGAPURA, Kabar7.ID – CGS International Securities (CGS International) resmi meluncurkan merek barunya dalam sebuah acara formal pada 18 April 2024 yang juga merayakan hari jadi ke-45.

Merek baru ini dilansir setelah proses akuisisi saham CGS International Holdings Limited (CGI) dari CIMB Group Sdn. Bhd. (CIMB Group) rampung pada Desember 2023.

CGI merupakan usaha patungan CGS International dan CIMB Group. Mengulas masa lalu, masa kini, dan masa depan CGS International, pihak manajemen menyampaikan paparan di hadapan sekitar 300 tamu di acara tersebut.

“Kami ingin membuat pencapaian berikutnya setelah berhasil menjadi perusahaan investasi yang tepercaya di ASEAN,” ujar Carol Fong dalam kata sambutannya, sambil memaparkan visi CGS International yang lebih luas untuk menjadi bank investasi terkemuka dan kelas dunia di Asia.

Dia juga mengulas perkembangan yang telah dicapai CGS International dalam tiga fokus utama. Pencapaian tersebut hanya mencerminkan sekilas dari ambisi CGS International. Bahkan, CGS International telah menetapkan target untuk meningkatkan pendapatan hingga dua kali lipat menjadi S$ 700 juta pada 2030.

Paparan Fong juga mengulas inisiatif keberlanjutan dan inklusi CGS International sebagai prinsip-prinsip dasar perusahaan.

Xue Jun mempertegas komitmen CGS dalam meningkatkan bisnis CGS International, mengembangkan merek, serta membangun afinitas kebudayaan. Menurutnya, CGS telah bekerja keras menjembatani permodalan Tiongkok dan ASEAN melalui kegiatan operasional di lebih dari 10 negara dan wilayah, termasuk Singapura, Malaysia, Indonesia, dan Thailand.

CGS International siap mengusung upaya tersebut menuju babak berikutnya. Lewat onshore and offshore "Galaxy" network, CGS ingin meningkatkan misi CGS International dalam membantu perusahaan-perusahaan ASEAN dan Tiongkok untuk menangkap peluang kerja sama di Asia dan saling mempererat hubungan.

Langkah ini akan menghasilkan kekuatan finansial dan pembangunan sosial yang lebih baik dalam ekonomi regional dan global.

Carol Fong, Goh Geok Khim, Vincent Wang, Group Chief Risk Officer & Co-Group Chief Financial Officer, CGS International, dan Tan Sri Nasir Razak, Group Chairman, CIMB Group (via video) menutup perayaan tersebut dengan membahas kilas balik CGS International selama bertahun-tahun terakhir.

CGS International telah berkiprah sejak 1979 ketika Goh merintis bisnis. Pada 2005, CIMB Group mengakuisisi bisnis sekuritas GK Goh dan mendirikan CIMB-GK Securities.

Perusahaan ini terus bertahan bertahun-tahun setelahnya, baik secara organik, serta melalui merger dan akuisisi.

Goh merasa bangga atas kepemimpinan yang integral dan kuat dalam perusahaan ini, bahkan banyak karyawan yang telah bekerja selama puluhan tahun demi mendukung perusahaan.

Didukung para pemimpin industri di Asia, CGS International tengah menjalani transformasi, serta memiliki optimisme untuk menjadi bank investasi terkemuka di dunia yang berbasis di Asia.

Tentang CGS International Securities

CGS International Securities Pte. Ltd. (CGS International) adalah penyedia jasa keuangan terintegrasi yang sukses memenangkan penghargaan dan memimpin pasar. CGS International merupakan salah satu perusahaan sekuritas unggulan di Asia.

CGS International mengandalkan pengalaman global dan ASEAN untuk menawarkan layanan perdagangan sekuritas, produk leveraged, wealth management, perbankan investasi, riset ekuitas, pembiayaan Syariah, instrumen pendapatan tetap, mata uang dan komoditas, produk investasi terstruktur, dan jasa kepialangan di lebih dari 15 negara dan wilayah.

Informasi lebih lanjut: www.cgsi.com.

[1] https://www.cgsi.com/en/cgs-international-holdings-limited-completes-acquisition-of-cgscimbsecurities.jsp


Sumber: PRNewswire

Berhasil Ungkap Kasus Penimbunan BBM, Pertamina Berikan Apresiasi Anggota Polsek Wates

By On April 23, 2024


KEDIRI, Kabar7.ID – Unit Reskrim Polsek Wates berhasil mengungkap kasus penimbunan Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis Bio Solar di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) yang berada di Dusun Bondo, Desa Wates, Kecamatan Wates, Kediri, Jawa Timur (Jatim).

Humas Pertamina wilayah Jawa Timur, Bali dan Nusa Tenggara (Jatimbalinus) Taufiq Kurniawan mengapresiasi langkah tegas Kepolisian melalui Polsek Wates, yang mengungkap dugaan penimbunan bahan bakar tersebut. Hal tersebut dikarenakan sudah diluar tanggung jawab pertamina sebagai penjual BBM yang sah

“Tapi ketika sampai dimanfaatkan, itu sudah betul langkah yang dilakukan oleh Polsek Wates dan itu memang sudah ranah dari kepolisian bukan ranah dari Pertamina,” ujarnya.

Taufiq menjelaskan, penggunaan surat rekomendasi untuk pembelian dalam jumlah besar, sebenarnya untuk mencegah adanya penyalahgunaan BBM bersubsidi dan dapat merugikan keuangan negara

“Pembelian BBM bersubsidi dalam jumlah besar harus menggunakan surat rekomendasi dari desa. Penggunaannya juga harus jelas sesuai dengan peruntukannya, semisal untuk pertanian atau kegiatan nelayan. Jika tidak menggunakan surat tersebut maka negara akan dirugikan jikalau terjadi jual beli BBM bersubsidi secara ilegal,” terangnya.

Atas prestasi tersebut, Unit Reskrim Polsek Wates pun mendapatkan apresiasi langsung dari Kapolres Kediri, AKBP Bimo Ariyanto.

Diketahui, berdasarkan hasil penyidikan dilakukan Polsek Wates, diamankan Eko Nurchoiri Salam (30), warga Dusun Batuasih Desa Batuaji Kecamatan Ringinrejo, beserta barang bukti mobil Avanza AG 1822 EM dan drum berisi Bio Solar.

Kapolres Kediri, AKBP Bimo Ariyanto melalui Kapolsek Wates, AKP Bambang Kurniawan mengatakan, awalnya pihaknya mencurigai mobil sedang melakukan pengisian BBM jenis bio solar di SPBU.

“Bahan bakar tersebut dimasukkan ke sebuah drum yang ditaruh di bagian belakang mobil. Saat diinterogasi, pengendara mobil menunjukkan surat rekomendasi dari Kepala Desa Batu Aji dengan nomor 470/80/418.102/2024 tertanggal 13 Februari 2024,” kata Kapolsek.

Sementara itu, Kepala Desa (Kades) Batuaji, Makin Wahyudin belum bisa dikonfirmasi. (*/red)

Kepala BKPSDM Sebut Tidak Ada Pelanggaran Undang-Undang Bila ASN Ingin Maju di Kontestasi Pilkada

By On April 23, 2024

Kepala BKPSDM Kabupaten Tangerang, Hendar Herawan. 

TANGERANG, Kabar7.ID – Terkait maraknya isu adanya pelanggaran ASN yang ingin maju pada kontestasi Pemilukada, Kepala BKPSDM Kabupaten Tangerang, Hendar Herawan menyebut tidak ada pelanggaran Undang-Undang.

Hal tersebut diungkapkan Hendar saat menggelar Press Confrence di Ruang Rapat Cituis, Puspemkab Tangerang, Senin, 22 April 2024.

“Jadi saat ini sudah ada peraturan baru, yakni Undang-Undang (UU) Nomor 20 Tahun 2023 tentang Aparatur Sipil Negara (ASN). Di Pasal 56 disebutkan, bahwa Pejabat Tinggi Madya, Pratama yang akan mencalonkan diri menjadi Gubernur, Wakil Gubernur, Bupati, Wakil Bupati, Walikota dan Wakil Walikota wajib menyatakan mengundurkan diri secara tertulis sebagai PNS dari sejak ditetapkan sebagai calon,” ucapnya.

Ia menyampaikan, UU baru tentang ASN ini tak hanya mencakup soal hak dan kewajiban ASN, tapi juga sekaligus mengatur soal ASN yang hendak berlaga dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada).

Di Pasal 56, misalnya, menyatakan, bahwa Pejabat Pimpinan Tinggi Madya dan Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang akan mencalonkan diri menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati atau Walikota, Wakil Bupati atau Wakil Walikota wajib menyatakan pengunduran diri secara tertulis dari PNS sejak ditetapkan sebagai calon.

Juga ada di Pasal 59, yang menyatakan Pegawai ASN yang mencalonkan diri atau dicalonkan menjadi Presiden dan Wakil Presiden, anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPRD), Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati atau Walikota dan Wakil Bupati atau Wakil Walikota wajib menyatakan pengunduran diri secara tertulis sebagai Pegawai ASN sejak ditetapkan sebagai calon.

“Jadi PNS atau ASN tidak perlu mengundurkan diri saat mendaftar, atau sebelum ditetapkan sebagai calon. Namun, PNS wajib menyatakan pengunduran diri secara tertulis setelah ditetapkan sebagai calon,” ujarnya.

Ia juga menjelaskan, aturan ini mulai berlaku sejak tanggal diundangkan, yakni pada 31 Oktober 2023, sekaligus mencabut peraturan sebelumnya, yakni UU Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara (ASN).

Dimana sebelumnya dijelaskan, bahwa pegawai ASN dari PNS yang mencalonkan diri wajib mengundurkan diri sebagai PNS sejak mendaftar sebagai calon.

“Jadi sudah dijelaskan juga di Pasal 76 Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2023 tentang ASN. Pada saat Undang-Undang (Nomor 20 Tahun 2023 tentang ASN) ini mulai berlaku, UU sebelumnya, yakni UU Nomor 5 tahun 2014 tentang ASN dicabut dan dinyatakan tidak berlaku. Jadi sejak 31 Oktober 2023, UU baru ini berlaku, yang lama sudah tidak berlaku,” ucapnya.

Ia pun mengimbau bagi ASN yang akan ikut kontestasi politik di Pilkada 2024 tentunya harus mengikuti aturan yang ada. Hal ini harus dipatuhi untuk menghormati aturan sehingga suasana tetap kondusif, pihaknya juga akan segera berkoordinasi dengan KPU dan Bawaslu terkait adanya ASN yang akan mengikuti Pilkada Kabupaten Tangerang.

"Dalam waktu dekat kita akan menggelar konsolidasi dengan KPU dan Bawaslu terkait penyelenggaraan Pilkada 2024,” terang Hendar.

Disinggung soal maraknya spanduk dukungan kepada ASN yang hendak maju untuk menjadi Kepala Daerah menurut Hendar itu sah-sah saja. Mengingat secara aturan yang bersangkutan belum resmi mendaftarkan diri sebagai calon.

“Terkait adanya alat spanduk dan baliho yang di itu sah-sah saja, mungkin itu bentuk kecintaan masyarakat juga. Selama tidak melanggar aturan Pilkada yang diatur dalam Peraturan KPU dan Bawaslu menurut saya sah-sah saja,” tutup Hendar. (*/red)

Dansat Brimob Polda Banten Ikuti Anev Mingguan di Mapolda

By On April 22, 2024


Serang - Untuk meningkatkan kualitas pelayanan Polri kepada masyarakat, Kapolda Banten Irjen Pol Abdul Karim memimpin rapat analisa dan evaluasi (Anev) mingguan dan memberikan arahan kepada para seluruh personel yang dilaksanakan di Ruang posko digital center Polda Banten Pada Senin (22/04).

Dalam kegiatan anev ini di hadiri oleh Dansat Brimob Polda Banten Kombes Pol Imam Suhadi dan Para pejabat utama Polda Banten, dilaksanakanya anev untuk mengecek sejauh mana kinerja yang sudah di lakukan oleh Polda Banten termasuk Polres jajaran Polda Banten.

Pada kesempatan tersebut Kapolda Banten Irjen Pol Abdul Karim menekankan kepada seluruh anggota untuk selalu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan juga mempersiapkan upaya dan teknis serta penekanan Terkait Keputusan Sidang MK yang dikhawatirkan akan terjadinya Kerusuhan setelah keputusan ditetapkan. 

Disamping itu Dansat Brimob Polda Banten Kombes Pol Imam Suhadi menyampaikan kepada para pejabat utama bahwa, segala sesuatu harus disiapkan baik dari Materil Maupun Personil “Mengingat Tensi Suasana Pemilihan Presiden Ini cukup tinggi, segala hal baik itu yang sifatnya internal di Polri sendiri maupun yang sifatnya eksternal dengan beberapa instansi lain harus tetap siaga dan terus bekerja sama, agar dimana suatu saat dibutuhkan kita bisa mengamankan.” tutur KBP Imam Suhadi.

"Atas arahan dari Kapolda Banten untuk mengingatkan personel agar selalu bertindak humanis saat melaksanakan tugas di lapangan. “Ingatkan personel di lapangan agar melaksanakan tugas di lapangan secara humanis, sabar dan hindari tindakan kekerasan serta jangan bertindak arogan terhadap masyarakat, ” tutup KBP Imam Suhadi.

Wadansat Brimob Polda Banten Pimpin Apel Kesiapsiagaan Jelang Putusan Sidang Penetapan PHPU Presiden dan Wakil Presiden Tahun 2024

By On April 22, 2024


SERANG - Satuan Brimob Polda Banten tingkatkan kesiapsiagaan satuan Dalam Rangka Putusan Sidang Penetapan PHPU Presiden dan Wakil Presiden Tahun 2024 yang dipimpin oleh Wadansat Brimob Polda Banten AKBP Hadi Saepul Rahman, S.I.K.,M.M. di lapangan M. Jasin Mako Brimob Banten pada Senin (22/04). 

Apel kesiapsiagaan yang dilaksanakan oleh jajaran Sat Brimob Polda Banten ini untuk mengecek kesiapsiagaan, baik itu personil, peralatan dan juga kendaraan operasional guna mengantisipasi perkembangan situasi Putusan Sidang Penetapan PHPU Presiden dan Wakil Presiden Tahun 2024 di jakarta, SatBrimob Polda Banten siap dalam Pengamanan Bawah Kendali Operasi (BKO) ke Polda Metro Jaya.  

Ditempat lain Dansat Brimob Polda Banten Kombes Pol Imam Suhadi, S.I.K., Menyampaikan “Terima kasih atas pelaksanaannya dan saya ingatkan kepada seluruh anggota untuk selalu waspada dan selalu memonitor perkembangan situasi dikarenakan situasi ini bisa berubah setiap saat dan setiap waktu”.

“Kegiatan ini tetap kita wajib laksanakan dan juga saya sampaikan kepada seluruh personil apa yang sudah menjadi perintah langsung dari pimpinan bahwa Satuan Brimob harus terus bisa untuk meningkatkan kesiapsiagaan”, ujar KBP Imam Suhadi.

Tujuan dari pelaksanaan apel kesiapsiagaan yang dilakukan ini adalah Sebagai Persiapan untuk menghadapi Penugasan dan Terwujudnya Situasi Kamtibmas menjelang Pembacaan Putusan Sidang PHPU yang lancar, aman, dan Kondusif.

Personel Satbrimob Polda Banten Laksanakan Pengamanan Kunker RI 2

By On April 21, 2024

 


Serang - Terkait kunjungan kerja Wakil Presiden RI Prof. Dr. ( H.C.) K.H. Ma’ruf Amin personel Satbrimob Polda Banten melaksanakan Pengamanan Ring 3 (21/04).

Pengamanan tersebut dilakukan oleh personel Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Banten yang dimana kegiatan ini dipimpin langsung oleh Aipda Awang Irwana (Danton 1 Kompi 2 Yon A Pelopor) 

Komandan Satuan Brimob Polda Banten Kombes Pol Imam Suhadi S.I.K mengatakan bahwa kegiatan Wakil Presiden RI KH. Ma’ruf Amin yang bertempat Di Kediaman Ponpes An Nawawi. “Hari ini, Bapak Wakil Presiden RI Melaksanakan Kunjungan Kerja yang Bertempat Desa Tanara, Kec. Tanara, Kabupaten Serang, Banten. " Kata Imam. 

Imam Suhadi juga menejelaskan kepada seluruh personel yang melaksanakan pengamanan agar tetap memperhatikan protokol kesehatan. “Dalam hal ini, Satbrimob Polda Banten berikut jajaran melaksanakan pengamanan terkait kunjungan Wapres RI, saya harapkan personel yang melaksanakan pengamanan tetap mematuhi protokol kesehatan dan tetap waspada, sehingga kegiatan Wapres dapat berjalan lancar dan aman sesuai yang kita harapkan.” tutup Imam

11 Rumah Warga di Lumajang Rusak Akibat Banjir dan Longsor

By On April 21, 2024

Kepala BPBD Lumajang Patria Dwi Hastiadi. 

LUMAJANG, Kabar7.ID – Sebanyak 11 rumah rusak akibat bencana banjir dan longsor yang melanda Kabupaten Lumajang pada Kamis, 18 April 2024.

Banjir dan longsor terjadi akibat hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur Lumajang pada Kamis sore, 18 April 2024, hingga malam hari.

Data BPBD Lumajang, terdapat sembilan kecamatan di Lumajang yang terdampak bencana banjir dan longsor.

Diketahui, banjir yang terjadi tidak hanya berupa banjir lahar hujan Gunung Semeru. Namun, terdapat juga banjir akibat meluapnya debit air sungai yang letaknya berdekatan dengan aliran yang dilewati lahar.

Empat kecamatan terdampak banjir lahar Gunung Semeru yakni Candipuro, Pasirian, Tempah, dan Pasrujambe. Sementara empat kecamatan yang terdampak banjir akibat meningkatnya debit sungai, yakni Kecamatan Senduro, Sumbersuko, Lumajang, dan Sukodono. Sedangkan, satu kecamatan sisanya yakni Pronojiwo terdampak bencana longsor.

Kepala BPBD Kabupaten Lumajang, Patria Dwi Hastiadi mengatakan, terdapat 11 rumah yang mengalami kerusakan akibat banjir. Rumah tersebut berada di empat kelurahan yang ada di Kecamatan Lumajang dan Kecamatan Sukodono, Kabupaten Lumajang.

Rinciannya, satu rumah rusak berat, delapan rumah rusak sedang, dan dua rumah rusak ringan.

“Data terbaru per sabtu sore ini kami laporkan ada 11 rumah yang mengalami kerusakan mulai dari kategori ringan hingga berat,” kata Patria kepada wartawan, Sabtu, 20 April 2024.

Patria menambahkan, di hari kedua tanggap darurat bencana ini, selain melanjutkan proses asesmen, pihaknya juga mulai melakukan pembersihan pemukiman terdampak banjir.

Targetnya, kata dia, sebelum masa tanggap darurat berakhir pada 2 Mei 2024, semua fasilitas dan pemukiman warga sudah bisa dibersihkan. Sehingga, warga terdampak bisa kembali beraktifitas dengan normal.

“Jadi hari ke dua ini kita lakukan pembersihan secara serentak dan kita libatkan semua unsur, harapannya sebelum masa tanggap darurat ini berakhir bisa kita tuntaskan semua pekerjaan,” ujarnya.

Sebagai informasi, bencana banjir dan longsor di Lumajang juga menyebabkan 17 jembatan rusak, 24 saluran irigasi terdampak dan tiga orang meninggal dunia. (*/red)

76 Mitra Siap Berkolaborasi Melalui Wonderful Indonesia Co-Branding Forum (WICF) 1 2024

By On April 21, 2024

Deputi Bidang Pemasaran Kemenparekraf, Ni Made Ayu Marthin. 

JAKARTA, Kabar7.ID – Kementerian Pariwisata & Ekonomi Kreatif/Badan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf/Baparekraf) Republik Indonesia melalui Deputi Bidang Pemasaran menyelenggarakan untuk kesekian kalinya Wonderful Indonesia Co-Branding Forum (WICF).

Kegiatan yang secara konsisten diadakan setiap tahun sejak 2017 ini bertujuan untuk menyelaraskan rencana kerja dan program baik dari Kemenparekraf maupun seluruh mitra co-branding dalam ranah pemasaran dengan mengusung brand Wonderful Indonesia.

WICF merupakan wadah diskusi interaktif antara Pemerintah dan pelaku usaha di industri pariwisata dan ekonomi kreatif, sebagai wujud komitmen Deputi Bidang Pemasaran Kemenparekraf RI dalam membangun ekosistem pemasaran yang lebih matang dan kokoh, mempertajam program-program promosi dan pemasaran, serta meningkatkan aktivasi kolaborasi yang sinergis.

Tahun ini, kemitraan co-branding Wonderful Indonesia akan banyak mengusung tema, konsep, serta program yang terkait pariwisata hijau dan berkelanjutan.

Tujuan utama dari forum ini di antaranya:

Meningkatkan Keterlibatan Mitra:

Membangun hubungan yang lebih erat dengan mitra co-branding untuk menciptakan sinergi yang lebih kuat dalam menghadirkan pengalaman pariwisata dan ekonomi kreatif yang unik dan inovatif kepada wisatawan.

Memperkuat Program Pemasaran:

Mempertajam program-program pemasaran dan promosi yang akan memberikan dampak positif bagi industri pariwisata dan ekonomi kreatif, serta mendorong pertumbuhan ekonomi hijau yang berkelanjutan.

Mengidentifikasi Peluang Kolaborasi Baru:

Menciptakan ruang untuk berdiskusi dan berbagi ide guna mengidentifikasi peluang kolaborasi baru yang dapat memberikan manfaat maksimal bagi semua pihak terlibat.

Bertempat di Hotel Ashley Jakarta, hadir dalam acara ini, di antaranya Deputi Bidang Pemasaran Ni Made Ayu Marthini, Direktur Komunikasi Pemasaran Yohanes De Brito Titus Haridjati, beserta seluruh jajaran Kemenparekraf RI dan juga sebagian besar perwakilan mitra co-branding Wonderful Indonesia.

Saat ini, total seluruh mita co-branding Wonderful Indonesia berjumlah 129 yang terdiri atas berbagai variasi latar belakang industri bisnis.

“Tentunya kami berharap selain kerja sama yang berkesinambungan, green economy juga akan termanifestasikan melalui kolaborasi kami dengan para mitra co-branding Wonderful Indonesia, sehingga selaras dengan kebijakan kami,” ujar Deputi Bidang Pemasaran, Ni Made Ayu Marthini.

Pariwisata hijau dan berkelanjutan diharapkan mampu diterima dan diimplementasikan oleh seluruh pihak di dalam ekosistem pariwisata dan ekonomi kreatif. Ide tersebut dapat diterjemahkan dalam beberapa poin, yaitu tanggung jawab terhadap lingkungan dan alam, kekuatan ekonomi lokal melalui UMKM, keragaman dan kelestarian budaya yang dimiliki oleh Indonesia, menghadirkan pengalaman berwisata yang berharga dengan keterlibatan seluruh pihak dalam semangat Indonesia Incorporated.

Harapannya di tahun ini, semakin banyak program kolaborasi yang lahir dari kerja sama antara Kemenparekraf dengan para mitra co-branding akan lebih berkesinambungan.  Pada akhirnya, aktivitas yang dilakukan benar-benar meningkatkan daya saing pariwisata dan ekonomi kreatif Indonesia dalam skala global.


Sumber: PRNewswire

Sambut Wapres Ma’ruf Amin, Pj Gubernur Al Muktabar Sampaikan Pembangunan di Banten Terkini

By On April 21, 2024


SERANG, Kabar7.ID – Penjabat (Pj) Gubernur Banten, Al Muktabar menyambut kedatangan Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia (RI), Ma'ruf Amin di Pondok Pesantren An-Nawawi Tanara, Kabupaten Serang, Sabtu, 20 April 2024.

Al Muktabar menyambut rombongan Wapres Ma’ruf Amin yang tiba di lokasi sekitar pukul 12.17 WIB. 

Dalam kesempatan itu, Al Muktabar menyampaikan terkait kondisi dan pembangunan di Provinsi Banten saat ini. Dirinya juga mendapatkan sejumlah arahan dari Wapres Ma'ruf Amin.

“Tadi kita menyambut kedatangan Pak Wapres di Tanara. Kita juga melakukan diskusi-diskusi terkait beberapa hal di Provinsi Banten,” ujar Al Muktabar.

Selain itu, kata Al Muktabar, dalam kesempatan tersebut terdapat berbagai arahan yang disampaikan Wapres, terutama mengenai pembangunan yang saat ini masih berproses. 

“Tadi saya melaporkan situasi pada arus mudik dan arus balik, termasuk agenda-agenda pembangunan lainnya,” katanya.

Al Muktabar juga menuturkan, Wapres terus memberikan masukan dan dorongan kepada Pemprov Banten untuk hal-hal positif bagi upaya kesejahteraan masyarakat.

“Beliau lebih mengarahkan kepada komitmen untuk menggiatkan pembangunan di Provinsi Banten dalam arti luas. Mulai bidang pendidikan, bidang kesehatan dan lainnya,” ujarnya.

“Pak Wapres juga selalu menanyakan bagaimana progres pembangunan yang sebelumnya kami laporkan,” pungkasnya. (*/red)

Gelombang Kedua Arus Balik, Terminal Purabaya Surabaya Diserbu 35 Ribu Penumpang

By On April 21, 2024


SURABAYA, Kabar7.ID – Gelombang kedua arus balik Lebaran di Terminal Purabaya Surabaya terjadi pada hari ini 20 April sampai dengan besok 21 April 2024.

Tim Informasi Teknologi (IT) dan Hubungan Masyarakat (Humas) Terminal Purabaya Januar Putra menyebutkan, setidaknya hingga pukul 20.00 WIB ada 35 ribu penumpang yang menggunakan moda transportasi bus melalui terminal ini.

“Untuk total penumpang di angka 35 ribu untuk bus di angka 1.570,” ujar Januar, Sabtu, 20 April 2024.

Pada masa arus balik gelombang kedua ini ternyata didominasi oleh penumpang yang ada di shelter keberangkatan serta jalur AKDP.

“Penumpang didominasi shelter keberangkatan dan jalur Antar Kota Dalam Provinsi,” katanya.

Sejauh ini jumlah penumpang di gelombang kedua arus balik Lebaran 2024 di Terminal Purabaya lebih rendah jika dibandingkan dengan gelombang pertamanya.

Pada gelombang pertama yang berlangsung pada 14 April 2024 lalu ada sebanyak 57.335 penumpang. Kemudian pada 15 April 2024 ada sebanyak 56.283 penumpang bus baik Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP) maupun Antar Kota Antar Provinsi (AKAP).

Adapun yang menjadi rute favorit, di antaranya Kediri, Tulungagung, Malang, Ponorogo, dan beberapa kota lainnya di dalam Provinsi Jawa Timur (Jatim). (*/red)

BMKG: Tekanan Rendah di Laut Arafuru Selatan Picu Gelombang Tinggi dan Hujan Lebat di Timur Indonesia

By On April 21, 2024


JAKARTA, Kabar7.ID – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengindentifikasi adanya perkembangan pola tekanan rendah di sekitar Laut Arafuru selatan Merauke.

Kondisi tersebut dapat memicu gelombang tinggi dan hujan dengan intensitas sedang-lebat di wilayah Papua, Papua Pegunungan, Papua Tengah, Papua Selatan hingga Maluku.

Sebagai informasi, sistem pola tekanan rendah merupakan suatu sistem dinamika atmosfer yang mengindikasikan adanya pola sirkulasi angin secara siklonal yang dalam kondisi atmosfer tertentu dapat meningkat intensitasnya menjadi sistem bibit siklon.

“Sistem tersebut diketahui memiliki pergerakan ke arah Barat-Barat Laut dan peluang peningkatan intensitasnya dalam sepekan ke depan diprediksi masih berada pada kategori rendah untuk menjadi sistem bibit siklon di dalam wilayah tanggungjawab TCWC Jakarta,” kata Deputi Bidang Meteorologi BMKG, Guswanto di Jakarta, Jum'at, 20 April 2024.

Guswanto mengatakan, BMKG secara berkesinambungan terus memantau kondisi cuaca dan potensi dampaknya, termasuk potensi kemunculan siklon tropis. Karenanya, dirinya mengimbau kepada masyarakat untuk tidak panik terkait dengan informasi potensi siklon tropis di sekitar Laut Arafuru, namun tetap waspada untuk kemungkinan potensi cuaca ekstrem.

“Tidak perlu panik, pantau terus perkembangan peringatan dini cuaca ekstrem dari BMKG melalui berbagai kanal informasi resmi. Jangan percaya kabar maupun informasi yang tidak jelas asal muasalnya,” tuturnya.

Sementara itu, Kepala Pusat Meteorologi Publik, Andri Ramdhani mengatakan, sepekan ke depan terhitung mulai tanggal 20 April 2024, sejumlah wilayah Indonesia masih berpotensi diguyur hujan dengan intensitas sedang hingga lebat meliputi sebagian besar Sumatera bagian Utara dan Barat, sebagian besar Jawa, Nusa Tenggara, Kalimantan bagian Barat dan Tengah, Sulawesi bagian Selatan dan Tenggara, Maluku dan Papua.

Andri Ramdhani menambahkan, kondisi ini dipicu oleh beberapa faktor, yakni masih aktifnya gelombang atmosfer Rossby Ekuator dan gelombang Kelvin di beberapa wilayah Indonesia, kondisi kelembaban dan labilitas atmosfer yang signifikan, serta terpantaunya sirkulasi siklonik di perairan barat Sumatra, Laut Banda, dan Samudera Pasifik sebelah utara Papua.

“Waspada terhadap perubahan cuaca ekstrem, terutama wilayah-wilayah rawan bencana tanah longsor, banjir bandang, dan angin kencang. Pantau terus informasi peringatan dini cuaca melalui aplikasi infoBMKG untuk mendapatkan informasi yang lebih detail,” pungkas Andri. (*/red)

Hadiri Haul ke-468 Sultan Maulana Hasanuddin, Pj Gubernur Al Muktabar Ajak Semua Pihak Lanjutkan Pembangunan

By On April 21, 2024


SERANG, Kabar7.ID – Penjabat (Pj) Gubernur Banten, Al Muktabar menghadiri Haul ke-468 Sultan Maulana Hasanuddin di Halaman Masjid Agung Kesultanan Banten, Kasemen, Kota Serang, Banten, Jumat malam, 19 April 2024.

Menurut Al Muktabar, Haul Sultan Maulana Hasanuddin turut mempersatukan antara ulama, umaro, dan masyarakat. Dirinya mengajak semua pihak untuk melanjutkan pembangunan Provinsi Banten.

“Terima kasih dan apresiasi atas segala inisiasi Haul Sultan Maulana Hasanuddin Banten,” ucapnya.

Menurutnya, Sultan Maulana Hasanuddin hadir  mengukir sejarah Banten. Hal itu juga dibuktikan dengan sisa-sisa peninggalan fisik yang sampai saat ini masih ada.

“Juga dalam penyebaran agama Islam di Banten,” ucapnya.

Al Muktabar mengatakan, Kesultanan Banten hadir jauh sebelum Indonesia merdeka. Kesultanan Banten berkontribusi besar atas pembentukan Indonesia.

“Kita akan terus melanjutkan pembangunan Banten. Semoga kita diberikan kekuatan untuk terus melanjutkan pembangunan Provinsi Banten,” ujarnya. 

Al Muktabar juga mengatakan, penting sekali untuk mempelajari sejarah. Termasuk mengenal perjuangan Kesultanan Banten yang anti penjajahan atau anti kolonialisme.

“Kemerdekaan adalah hak segala bangsa. Kemerdekaan harus di isi dengan pembangunan. Kita harus bersatu padu, harus kompak sehingga tercipta stabilitas,” pungkasnya.

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten, kata dia, telah banyak pencapaian pembangunan. Ada juga yang harus diisi dalam pembangunan. 

“Dengan modal bersama, kita akan melanjutkan perjuangan Sultan Maulana Hasanuddin Banten. Kita semua bersatu untuk Banten memiliki stabilitas yang kuat. Kita senantiasa menjaga persatuan dan kesatuan,” tutupnya. (*/red)

Produk Baru, Teknologi Baru, Strategi Baru: Neta Auto Siap Bikin Kejutan di Beijing International Automotive Exhibition 2024

By On April 20, 2024


BEIJING, Kabar7.ID – Beijing International Automotive Exhibition 2024, pameran otomotif internasional yang terbesar pada tahun ini, segera digelar, dan menarik perhatian dunia.

Sebagai merek EV terkemuka di Tiongkok, NETA akan tampil di pameran tersebut. Pada 25 April-4 Mei, pengunjung dapat mengeksplorasi teknologi dan lini produk terbaru NETA di paviliun pameran E405 di CIEC (Shunyi Hall, Beijing).

Dengan slogan merek "Tech for All" dan misi "Touchable Smart EV", NETA Auto bertekad menyediakan EV pintar bermutu tinggi dan teknologi canggih bagi pengguna global.

Di ajang pameran yang segera digelar ini, NETA Auto akan melansir produk terbaru. Tak hanya model-model yang sebelumnya telah diluncurkan, NETA X dan NETA S, model terkini NETA L pun akan dihadirkan.

NETA L akan menjalani debutnya dalam versi REEV dan EV. Model ini segera dikirimkan untuk pelanggan pertama di Tiongkok di pameran otomotif yang berlangsung di Beijing tersebut.

Selanjutnya, NETA L akan dilansir di lebih dari 20 negara di seluruh dunia pada semester kedua tahun ini. NETA L akan hadir dalam versi REEV dengan jarak tempuh yang luar biasa, mencapai 1.070 kilometer.

Di sisi lain, sebagai salah satu fitur yang paling memukau, NETA L mengintegrasikan teknologi AI terbaru yang menjadi unggulan NETA—NETA GPT.

Fitur ini akan menawarkan asisten NETA yang lebih pintar bagi pengguna global, serta segera menjadi terobosan dalam intelligent cockpit.

Di pameran ini, NETA Auto tak hanya memamerkan keunggulan inovasi dan lini produk EV pintar terbaru, namun juga meluncurkan rangkaian kegiatan di pasar luar negeri.

Lewat langkah ini, NETA ingin meningkatkan ekspansi global, serta menghadirkan EV pintar dan bermutu tinggi bagi pelanggan global di berbagai pasar, seperti Asia Tenggara, Timur Tengah, dan Amerika Latin.

Tentang NETA Auto

NETA Auto, merek milik Hozon New Energy Automobile Co., Ltd. (Hozon), adalah inovator terkemuka di industri kendaraan listrik berteknologi pintar. Berfokus pada "Tech for all" dan "Touchable Smart EV", NETA mengembangkan kendaraan listrik bermutu tinggi dan teknologi canggih.

Lini produk NETA mencakup model-model populer seperti NETA AYA, NETA X, NETA L, NETA GT, dan NETA S.  

NETA bergerak di segmen konsumen umum global, serta melansir model-model baru setiap tahun untuk segmen "A0-B".

NETA juga mengembangkan "Shanhai Platform", platform mobil berteknologi pintar dan aman, serta merek HOZI Technology yang memenuhi kebutuhan pengguna dan meningkatkan aksesibilitas teknologi canggih.


Sumber: PRNewswire

Polisi Gerebek Home Industry Sabu di Pandaan, Tiga Orang Diamankan

By On April 20, 2024


MALANG, Kabar7.ID – Polres Malang menggerebek home industry sabu di wilayah Pandaan, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur (Jatim). Tiga orang berhasil diamankan dalam penggerebekan itu.

Kasatres Narkoba Polres Malang, AKP Aditya Permana mengatakan, pengungkapan produsen sabu merupakan pengembangan kasus yang telah ditangani sebelumnya. Penggerebekan terjadi pada Rabu, 17 April 2024.

Tiga orang yang diamankan berinisial NK (40), IW (29), dan MS (27). Ketiganya kini diperiksa secara intensif karena diduga sebagai produsen sabu.

“Kami berhasil membongkar jaringan pemasok di atasnya, yang ternyata merupakan jaringan produksi mandiri secara home industry,” ujar Aditya kepada wartawan, Jumat, 19 April 2024.

Dalam operasi tersebut, Tim Satres Narkoba Polres Malang menemukan puluhan peralatan serta bahan baku pembuatan sabu di sebuah rumah yang berada di Desa Petungsari, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan.

“Kami juga mengamankan puluhan peralatan dan sekaligus bahan baku untuk pembuatan sabu di rumah tersebut,” ujarnya.

Aditya menjelaskan, peran tersangka NK dan MS bertanggung jawab atas proses pembuatan sabu. Sementara tersangka IW merupakan penanggung jawab dan membagi tugas kepada kedua tersangka lainnya.

Sementara dari hasil pemeriksaan diketahui, para tersangka tidak memiliki latar belakang pendidikan terkait ilmu kimia. Mereka belajar secara autodidak dalam proses pembuatan sabu.

Mereka memperoleh bahan-bahan tersebut secara daring atau online, dan merupakan pelanggaran terhadap hukum yang berlaku. Saat ini penyidik masih melakukan pendalaman dengan melakukan pemeriksaan intensif terhadap para tersangka.

“Masih kita kembangkan, dalam waktu dekat akan kita sampaikan hasil press rilisnya,” ucapnya. (*/red)

PT Chint Indonesia Sebarkan Kebahagiaan Ramadan Melalui Inisiatif Layanan Masyarakat

By On April 20, 2024

Dari kiri, Michael Eddy (Kepala Pemasaran), Ryan Djajaseputra (Kepala SDM), Fransisca Utama (Kepala Keuangan), Octaviana Dwiningtyas (Departemen SDM), Emma Yulinda, dan Maria Sheren (Departemen Penjualan), serta Marini Khalishah Khansa (Departmen Pemasaran), PT CHINT Indonesia di kampanye CHINT Global "Lighting the Way This Ramadan". 

JAKARTA, Kabar7.ID – CHINT Global, pemimpin dalam solusi energi cerdas, memberikan bantuan kepada komunitas lokal di Indonesia sebagai bagian dari program yang diselenggarakan secara global dengan tema "Lighting the Way This Ramadan".

Seluruh karyawan PT CHINT Indonesia yang berdedikasi bekerja bersama dengan mitra di lima kota untuk mendistribusikan ribuan bingkisan Ramadan sebagai bentuk Tanggung Jawab Sosial Perusahaan (CSR) dari PT CHINT Indonesia sejak pandemi dan mempertajam komitmennya untuk membina jalinan komunitas yang kuat.

Bersatu Melalui Kebaikan

Program "Lighting the Way This Ramadan" dari CHINT Global dilakukan bersamaan di berbagai negara, menumbuhkan semangat persatuan dan apresiasi terhadap budaya yang berbeda-beda. Hampir 100 karyawan CHINT Global dari seluruh belahan dunia memberikan bantuan kepada komunitas lokal yang membutuhkan.

Dampak dari kampanye ini tidak hanya sekedar memberikan bantuan langsung, namun juga membangun landasan bagi pembangunan jangka panjang melalui berbagai upaya, termasuk pendistribusi makanan dan keperluan sehari-hari, serta pemasangan sistem tenaga surya off-grid.

Di Malaysia, tim CHINT Global melakukan perjalanan menantang ke area desa terpencil untuk memasang sistem tenaga surya off-grid di rumah-rumah untuk menyediakan energi bersih guna memenuhi kebutuhan Masyarakat setempat.

Menjangkau Lebih Luas di Bulan Penuh Berkah

PT CHINT Indonesia menjalin kerja sama dengan berbagai mitra dan organisasi di berbagai kota untuk memaksimalkan dampak CSR ini. Di Jakarta, CHINT bekerja sama dengan masjid terdekat, dengan pembagian bingkisan kepada orang-orang sekitar dan pengunjung masjid yang membutuhkan.

Di Medan, tim berkolaborasi dengan departemen teknik elektro universitas setempat untuk memperlancar distribusi.

Sementara di Surabaya, Semarang, dan Solo, distributor CHINT membagikan bingkisan kepada warga sekitar yang membutuhkan.

Wanita dari PT CHINT Indonesia Berdiri di Garda Depan

Marini Khalishah Khansa dari Departemen Pemasaran, dan Octaviana Dwiningtyas dari Departemen Sumber Daya Manusia PT CHINT Indonesia menjadi pionir dalam keseluruhan kampanye ini, mulai dari perencanaan, pengemasan hingga pendistribusian ke berbagai kota.

Upaya ini merupakan kelanjutan dari perayaan Hari Perempuan Internasional yang jatuh pada 8 Maret lalu yang menegaskan peran penting perempuan dalam mendorong inisiatif yang berdampak.

Kepemimpinan mereka menjadi bukti pemberdayaan wanita di lingkungan korporat modern. Dedikasi mereka terhadap kampanye "Lighting the Way This Ramadan" tidak hanya mencerminkan komitmen PT CHINT Indonesia terhadap tanggung jawab sosial, tetapi juga merayakan kontribusi berharga dari para pemimpin wanita dalam mendorong perubahan transformatif.

“Ikut serta dalam kampanye ‘Lighting the Way This Ramadan’ memiliki makna yang sangat penting,” kata Octaviana.

“Semangat memberi dan berbagi sangat terasa kuat pada bulan ramadan ini, dan kami bangga telah mewujudkan semangat tersebut melalui inisiatif ini. Kami bersemangat untuk terus memberikan dampak positif di masa depan,” sambungnya.

Komitmen untuk Memberikan Dampak yang Berkelanjutan

“Berbagi adalah tradisi yang dijunjung tinggi selama bulan Ramadan, dan kami merasa terhormat dapat berkolaborasi dengan mitra kami untuk menghadirkan kebahagiaan dan membagikan barang-barang keperluan sehari-hari bagi masyarakat di seluruh Indonesia,” kata Michael Eddy, Kepala Pemasaran, PT CHINT Indonesia.

“Acara ini menandai kembalinya kami kembali ke inisiatif berbasis komunitas setelah pandemi, dan ini mendorong motivasi kami untuk melanjutkan semangat tanpa pamrih. Kami tetap berkomitmen untuk menjadi perusahaan yang bertanggung jawab dan memberikan perubahan positif pada komunitas yang kami layani,” ujarnya.

Komitmen CHINT Global lebih dari sekedar kampanye ini saja. Dengan memobilisasi lebih dari 2.000 mitra lokal dan telah membantu pembangunan lebih dari satu juta pembangkit listrik tenaga surya atap, CHINT Global secara aktif berkontribusi terhadap masa depan yang lebih berkelanjutan dan memberikan dapak positif bagi semua orang.

Dengan berakhirnya bulan Ramadan, CHINT Global menegaskan kembali komitmennya untuk menerangi kehidupan dan menumbuhkan rasa kasih sayang, persatuan, dan keberlanjutan di seluruh dunia.

Tentang CHINT Global

CHINT Global, sebagai pemimpin dalam solusi energi cerdas, beroperasi di lebih dari 140 negara. Berkomitmen terhadap inovasi, keberlanjutan, dan pengembangan teknologi ramah lingkungan dan rendah karbon, CHINT terus berinovasi untuk meningkatkan efisiensi energi dan mengurangi dampak lingkungan. Dengan demikian, CHINT berusaha menciptakan masa depan yang lebih cerah dan ramah lingkungan bagi semua orang.

Untuk informasi lebih lanjut tentang CHINT Global dan inisiatifnya, silakan kunjungi www.chintglobal.com


Sumber: PRNewswire

10 Unit Jembatan di Lumajang Rusak Akibat Banjir Lahar Semeru

By On April 20, 2024


LUMAJANG, Kabar7.ID – Sebanyak 10 unit jembatan di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur (Jatim) mengalami kerusakan akibat banjir lahar Gunung Semeru.

Sebelumnya diberitakan, banjir lahar hujan Gunung Semeru merusak tiga jembatan hingga tidak bisa dilewati. Belakangan, jumlah jembatan yang rusak bertambah seiring proses asesmen BPBD Lumajang yang hampir rampung.

Kepala Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Kabupaten Lumajang, Heri Kurniawan membenarkan hal tersebut. Menurutnya, saat ini pihaknya tengah fokus melakukan evaluasi kerusakan dan mencarikan alternatif terbaik agar jembatan bisa segera dilalui.

“Kami sedang melakukan evaluasi dan tengah memikirkan langkah darurat agar mobilitas masyarakat bisa tetap berjalan, juga kami minimalisasi kerusakan lebih lanjut dengan melakukan penutupan jalan sementara,” kata Heri.

Heri menambahkan, saat ini Pemkab Lumajang sudah berkomunikasi dengan Pemerintah Provinsi Jawa Timur dan Pemerintah Pusat untuk segera melakukan perbaikan.

“Kami telah berkomunikasi dan ingin pemulihan segera dilakukan dengan efektif,” pungkasnya. 

Jembatan yang rusak akibat banjir lahar hujan Gunung Semeru tersebut, di antaranya Jembatan Limpas Gondoruso, Jembatan Mujur II, Jembatan Sarikemuning, Jembatan Durek Hamzah, Jembatan Kali Slompret, Jembatan Jurang Mangu, Jembatan Limpas Kaliputih, Jembatan Sumber, Jembatan Kalimujur Gesang, dan Jembatan Gantung Kali Regoyo. (*/red)

Kohler Co. Masuk Nominasi Milan Design Week FuoriSalone Award untuk Instalasinya Bersama Toilet Pintar Formation 02 Edisi Terbatas

By On April 20, 2024

Kohler Co. Salone del Mobile Booth. 

Milik Seniman/Desainer Samuel Ross yang ditampilkan di pameran arsitektur

KOHLER, Kabar7.ID – Seiring dengan dimulainya Milan Design Week, Kohler tampil sebagai mercusuar inovasi dan keunggulan desain. Kohler memikat pengunjung karena peluncuran produk terbarunya di Salone del Mobile dan instalasi imersif di Palazzo del Senato.

Stan Kohler di pameran desain global tersebut dikunjungi lebih dari 10.000 orang dalam dua hari pertama, dan instalasi Fuorisalone masuk nominasi Fuorisalone.it Award 2024. Pemungutan suara untuk "proyek terbaik" sudah dibuka sampai hari Sabtu, 20 April. Klik di sini untuk memilih Kohler x SR_A.

Instalasi, Terminal 02, dan Toilet Cerdas Edisi Terbatas, Formation 02

Kohler memperkenalkan instalasi berskala besar, Terminal 02, dan toilet cerdas baru edisi terbatas, Formation 02, bekerja sama dengan seniman-desainer Dr. Samuel Ross MBE dan studio desain industri beliau, SR_A, menandai kemitraan jangka panjang yang kedua antara Kohler dan SR_A.

Bentuk patung Formation 02 yang brutalis dan ekspresif membuat pengunjung kembali mempertimbangkan materialitas toilet tersebut, yang mengintegrasikan teknologi mutakhir Kohler. Karya baru ini dipamerkan di pusat Terminal 02, sebuah instalasi imersif di Palazzo del Senato.

Terminal 02 adalah jaringan pipa industri mirip labirin menuju Formation 02. Melalui pengalaman ini, pengunjung dapat menyaksikan aliran air dalam berbagai bentuk dan tingkat, perpaduan konsep aliran dan kontrol dengan penemuan dan permainan, yang memanfaatkan unsur-unsur pemandangan alam bersama rekayasa industri.

Produk industri dan instalasi brutalis terletak di dalam pilar-pilar besar Palazzo del Senato yang bersejarah, mencerminkan unsur arsitektur klasik dan latar langit di atasnya.

Untuk menghormati keahlian tradisional sekaligus mendobrak batasan untuk mengubah perspektif tentang air, instalasi ini mewujudkan filosofi bersama antara Kohler dan SR_A.

Kohler Co. Stan di Salone del Mobile Fair

Merek-merek Kohler, yaitu Kohler, Kallista, Kast dan Klafs, hadir di pameran yang menakjubkan di International Bathroom Exhibition (Aula 06 -  ruang A38 dan A40) di Salone del Mobile.

Stan karya rancangan studio desain internasional, Yabu Pushelberg, ini mengundang pengunjung menikmati perjalanan yang memukau di mana seni, desain, teknologi, dan kesejahteraan saling bertemu, membawa gagasan tentang pengalaman yang dipersonalisasi dan kesehatan imersif ke tingkat yang baru.

Desain stan ini memanfaatkan kekayaan warisan Kohler, membangkitkan gerakan air dan membawa tamu mengeksplorasi bentuk, tekstur, dan cahaya yang memukau. Merek-merek Kohler Co. dihadirkan melalui sederetan ruang melengkung dan saling terhubung yang menampilkan inovasi, desain, dan kesehatan terkini – mulai dari keran dan perlengkapan berukuran ramping hingga bathtub mewah, shower futuristik, dan sauna sesuai standar.

Setiap sketsa dikoreografikan dengan cermat untuk menekankan integrasi bentuk dan fungsi secara sempurna, sebagai bukti keteguhan komitmen Kohler Co. terhadap keahlian dan kualitas.

Kohler juga bermitra dengan DS & Durga untuk elemen olfaktori di pameran tersebut. Wewangian pilihan bertema "Concrete After Lightning" adalah wewangian yang bersih dan segar, melengkapi penyajian yang memukau hasil imajinasi Kohler dan Yabu Pushelberg.

Dengan sangat ahli, Myndstream juga menciptakan nuansa suara yang kian meningkatkan pengalaman sensorik di stan Kohler Co. di Salone del Mobile, sehingga membuatnya berbeda di tengah keramaian lingkungan pameran.

Stan Kohler juga menampilkan patung menakjubkan berjudul Scuola di Pesci Milan karya seniman David Franklin. Karya ini menunjukkan potensi kreativitas dan imajinasi yang transformatif, mengundang pengunjung yang lewat untuk turut menikmati pengalaman artistik melalui penyajian materi yang berasal dari alam.

Tentang Kohler Co.

Selama lebih dari 150 tahun, Kohler Co. adalah perusahaan terdepan di dunia di bidang desain dan inovasi. Kohler Co. berdedikasi untuk menyediakan kehidupan yang nyaman melalui produk dapur dan kamar mandi; lemari mewah, ubin dan penerangan; solusi energi terdistribusi dan pengalaman hotel mewah serta kejuaraan golf besar.

Kohler Co. adalah perusahaan swasta yang didirikan pada tahun 1873 dan berkantor pusat di Kohler, Wisconsin. Kohler Co. juga mengembangkan berbagai solusi untuk masalah mendesak, misalnya air bersih dan sanitasi, bagi masyarakat yang kurang terlayani di seluruh dunia guna meningkatkan kualitas hidup generasi sekarang maupun generasi mendatang.


Sumber: PRNewswire

Gegara Korupsi Dana Desa Rp360 Juta, Kades di Mojokerto Ditangkap Polisi

By On April 20, 2024


MOJOKERTO, Kabar7.ID – Gegara melakukan penyalahgunaan wewenang menggunakan anggaran APBDes Tahun 2020-2021 dengan nilai kerugian Negara Rp. 360.215.080, Kepala Desa (Kades) Sampang Agung, Kecamatan Kutorejo, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur (Jatim), Ikhwan Arofidana akhirnya ditangkap paksa tim Unit Pidkor Satreskrim Polres Mojokerto saat menghadiri acara halal bil halal di Kecamatan Kutorejo, pada Selasa lalu, 16 April 2024.

Kapolres Mojokerto, AKBP Ihram Kustarto kepada wartawan, Jumat, 19 April 2024 mengatakan, berdasarkan laporan dari perangkat desa setempat tentang dugaan tindak pidana korupsi penyalahgunaan pengelolaan keuangan desa, akhirnya dilakukan penyidikan berhasil ditemukan kerugian Negara sebesar Rp. 360.215.080.

Kronologinya, berdasarkan Surat Keputusan Bupati Mojokerto Nomor: 188.45/1203/HK/416-012/2019 tanggal 9 Desember 2019, tersangka ditetapkan sebagai Kepala Desa Sampang Agung, Kecamatan Kutorejo, Kabupaten Mojokerto, dengan masa jabatan selama enam tahun (berakhir pada bulan Desember Tahun 2025).

Pada masa jabatan tahun pertama sejak bulan Mei 2020, tersangka telah melakukan pencairan dana dari rekening kas desa Sampang Agung di Bank Jatim sesuai dengan rincian kegiatan sebanyak 14 kegiatan total senilai Rp. 400.456.148,- namun yang dapat dipertanggungjawabkan hanya sebesar Rp.229.900.000, sehingga terdapat selisih anggaran yang tidak dapat dipertanggungjawabkan sebesar Rp. 170.556.148,-.

Selanjutnya pada tahun kedua masa jabatannya sejak bulan Februari 2021 hingga bulan Desember 2021, tersangka telah melakukan pencairan dana kembali dari rekening kas desa Sampang Agung di Bank Jatim sesuai dengan rincian kegiatan sebanyak 19 kegiatan dan kewajiban pajak total senilai Rp. 349.674.932, namun yang dapat dipertanggungjawabkan hanya sebesar Rp. 160.016.000.

“Dari kegiatan tersebut terdapat selisih anggaran yang tidak dapat dipertanggungjawabkan sebesar Rp. 189.658.932. Total selisih anggaran yang tidak dapat dipertanggungjawabkan dari dua tahun anggaran tersebut sebesar Rp. 360.215.080,” kata Kapolres Ihram.

Kapolres menjelaskan, modus operandi yang dilakukan tersangka selaku Kepala Desa menerbitkan Surat Perintah Pembayaran (SPP) sesuai dengan rincian anggaran setiap kegiatannya yang telah ditetapkan dalam Anggaran Pendapatan Dan Belanja Desa (APBDes) tahun berjalan, untuk proses pencairan dana yang terdapat dalam rekening kas desa (tanda tangan rekening kas desa adalah Kepala Desa dan Kaur Keuangan) kemudian dengan SPP tersebut Bank Jatim mencairkan sejumlah dana dan setelah uang dicairkan dibawa dan dikelola langsung oleh tersangka.

Berdasarkan pasal 3 Permendagri Nomor 20 tahun 2018 tentang Pengelolaan Keuangan Desa dinyatakan bahwa “Kepala Desa adalah Pemegang Kekuasaan Pengelolaan Keuangan Desa (PKPKD)”.

“Namun berdasarkan Peraturan Bupati Mojokerto Nomor 86 tahun 2019 yang telah diubah dengan Peraturan Bupati Mojokerto Nomor 58 tahun 2020 tentang Sistem dan Prosedur Pengelolaan Keuangan Desa bahwa Kepala Desa tidak mempunyai kewenangan untuk menyimpan, membawa dan menggunakan uang yang sudah di cairkan dari rekening kas pemerintahan desa,” ujarnya.

Sebelum dilakukan penangkapan paksa, kata Kapolres, pihaknya sudah melakukan pemanggilan dua kali, namun tersangka tidak koperatif dan tidak mau hadir. Selanjutnya dilakukan pengecekan di balai desa Sampang Agung dan di rumah tersangka namun tersangka tidak diketemukan.

Kemudian tim Unit Pidkor Satreskrim Polres melakukan penyelidikan pada Selasa 16 April 2024, didapatkan informasi bahwa tersangka Ikhwan Arofidana menghadiri acara halal bihalal di kantor Kecamatan Kutorejo.

Setelah dipastikan bahwa tersangka ada di tempat, kemudian 1 tim Penyidik Unit Tipikor ke lokasi dan langsung melakukan upaya paksa dengan Surat Perintah Membawa Tersangka Nomor : Sprin.Bawa/10/IV/RES.3.3/2024/Satreskrim, tanggal 16 April 2024 (dasar pasal 112 KUHAP), lalu tersangka diamankan ke Polres Mojokerto untuk dilakukan pemeriksaan dengan status Tersangka.

Perlu diketahui, pihak polres Mojokerto juga sudah melakukan pemanggilan sejumlah 29 saksi, dan masih terus dilakukan pengembangan dimungkinkan ada tersangka lain. Penyimpangan yang dilakukan tersangka, yakni dengan cara mark up anggaran, membangun tak sesuai spek dan juga melakukan kegiatan fiktif baik proyek fisik maupun non fisik.

Sejumlah barang bukti berupa dokumen desa SampangAgung dan sejumlah uang tunai sudah diamankan.

“Pasal yang disangkakan adalah Pasal 2 ayat (1) dan atau Pasal 3 Undang-Undang No. 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang No. 20 Tahun 2001 tentang perubahan atas Undang Undang No. 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi, ancaman pidana penjara paling lama 20 tahun dengan denda paling sedikit 50 juta paling banyak Rp1 milyar,” tutupnya. (*/red)

Huawei dan UNESCO Perluas Program "Opens Schools" ke Negara-Negara Baru

By On April 20, 2024

UNESCO, Huawei and TeOSS project country representatives at the UNESCO Digital Futures of Education Seminar. 

Fase kedua akan berlangsung pada periode 2024-2027 di Mesir, Brazil, dan Thailand

PARIS, Kabar7.ID – UNESCO dan Huawei kemarin meluncurkan program Technology-Enabled Open Schools for All System (TeOSS) Fase Kedua di acara UNESCO Digital Futures of Education Seminar.

Kedua pihak juga mengumumkan, fase kedua dari program tersebut akan berlangsung pada periode 2024-2027 di Brazil, Thailand, dan Mesir. TeOSS Fase Pertama telah mendatangkan manfaat bagi ribuan tenaga pendidik di Mesir, Ghana, dan Etiopia.

Sejalan dengan UN SDG4, TeOSS membangun sistem pendidikan yang lebih tahan krisis, inklusif, dan siap memenuhi kebutuhan masa depan dengan mengandalkan teknologi untuk menyediakan sarana digital, pelatihan, dan dukungan kebijakan bagi tenaga pendidik dan pelajar.

“Di tengah gelombang transformasi digital yang luar biasa, pendidikan menjadi sektor terdepan. Lewat teknologi, sektor pendidikan tidak hanya ingin memperluas akses, namun juga membuat terobosan dalam hal esensi belajar dan ilmu pengetahuan bagi generasi mendatang,” ujar Stefania Giannini, Assistant Director-General for Education, UNESCO.

“Berkat dukungan sejumlah mitra seperti Huawei, kami menangkap peluang revolusi digital guna merumuskan masa depan pendidikan yang inklusif, setara, dan mengutamakan manusia,” tuturnya.

Sekilas Program Open Schools Fase Pertama

TeOSS Fase Pertama berlangsung pada periode 2020-2024 di Mesir, Etiopia, dan Ghana. UNESCO dan Huawei membantu tiga kementerian pendidikan di negara-negara Afrika tersebut dalam merancang, menerapkan, dan mengevaluasi sistem open school lewat tiga proyek uji coba.

Sebagai bagian dari proses tersebut, perwakilan kementerian pendidikan dari tiga negara ini berbagi tentang perkembangan, praktik terbaik, dan pengalaman dalam TeOSS Fase Pertama di acara seminar UNESCO yang digelar kemarin.

“Program ini ingin mengatasi tantangan pendidikan dengan mengintegrasikan platform belajar digital dan bahan belajar digital yang sesuai dengan kurikulum dan kompetensi digital para guru. TeOSS juga ingin mempromosikan model pendidikan terbuka melalui kebijakan pendidikan digital tingkat nasional,” jelas Hegazi Idris, Penasihat Menteri Literasi dan Pendidikan Jangka Panjang, Kementerian Pendidikan dan Pendidikan Teknis, Mesir.

Di Mesir, TeOSS membantu 950 ribu tenaga pendidik K-12 melalui National Distance Learning Centre.

Di Ghana, TeOSS meningkatkan platform pendidikan nasional bagi pelajar dan guru pada tingkat nasional. Di 10 sekolah uji coba, program ini telah mendatangkan manfaat bagi 1.000 guru dan 3.000 pelajar.

Di Etiopia, TeOSS mendatangkan manfaat bagi 12.000 pelajar dan 250 tenaga pendidik di 24 sekolah menengah yang terpilih sebagai lokasi uji coba.

Di acara seminar UNESCO tersebut, para perwakilan asal Brazil, Thailand, dan Mesir membahas isu-isu nasional yang dihadapi sektor pendidikan, serta peran program TeOSS dalam mengatasinya.

“Thailand melansir 'Digital Thailand' untuk menyediakan pendidikan digital lewat konektivitas internet, konten, dan kompetensi,” jelas Suthep Kaengsanthia, Permanent Secretary for Education, Kementerian Pendidikan, Thailand.

“Brazil telah menetapkan target konektivitas universal untuk seluruh kepentingan dunia pendidikan pada sekolah dasar negeri pada 2026,” papar Barbara Bacellar Rodrigues de Godoy, Primary Education Project Management Consultant, Kementerian Pendidikan, Brazil.

TeOSS sejalan dengan domain pendidikan dari inisiatif inklusi digital Huawei, TECH4ALL. Lewat inisiatif ini, Huawei memanfaatkan teknologi untuk mewujudkan kesetaraan dan kualitas pendidikan.

“Huawei berkomitmen menjalin kerja sama dengan UNESCO, pemerintah, dan seluruh pemangku kepentingan untuk mengembangkan solusi teknologi yang mewujudkan dunia digital yang inklusif dan berkelanjutan,” kata Liu Mingju, Director, TECH4ALL Program Office, Huawei.


Sumber: PRNewswire

Dua Pelaku Curanmor di Wates Kota Mojokerto Diringkus Warga

By On April 20, 2024


MOJOKERTO, Kabar7.ID – Dua pelaku pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) diringkus warga di Jalan Kelud, Perumnas Wates, Kecamatan Magersari, Kota Mojokerto, Jawa Timur (Jatim), Kamis pagi, 18 April 2024. Kedua pelaku diringkus warga saat hendak bersembunyi dari kejaran petugas.

Keduanya akhirnya berhasil dibekuk petugas Satreskrim Polres Mojokerto Kota yang sempat mengejar mereka usai menggasak dua motor, Kamis dini hari, 18 April 2024.

Sebelum ditangkap, salah satu pelaku sempat terpergok Mahmud (54), warga sekitar yang mengetahui pelaku ngos-ngosan berlari di sekitar gang pukul 07.23.

Saat diinterogasi, pelaku justru ketakutan dan berusaha bersembunyi. Seketika itu, Mahmud bersama warga lain langsung mengepung terduga pelaku yang hendak bersembunyi di balik pohon.

“Sempat bersender di tembok rumah saya. Saya tanya, ternyata dia (pelaku-red) mau sembunyi. Terus dari jauh ada warga yang meneriaki kalau ada maling. Dari situ pelaku mau sembunyi, terus saya kejar,” kata Mahmud.

Mahmud sempat menginterogasi terduga pelaku. Tak berselang lama, petugas Satreskrim datang dan langsung membekuk pelaku.

Di saat yang bersamaan, salah satu pelaku lain juga diringkus warga Jalan Kelud yang bersembunyi di dalam rumah.

Dari keterangan sementara, kedua pelaku baru saja mencuri dua motor di rumah warga di kawasan Jagalan, Kecamatan Kranggan, dan di minimarket di kawasan Kutorejo.

Keduanya juga sempat terpergok petugas saat mengendarai motor Honda Vario warna hitam dan putih hasil curian. Motor tersebut lantas digeletakkan di Tempat Pembuangan Sampah (TPS) dan mereka melarikan diri.

“Lima menit setelah itu, ada petugas datang. Saat diinterogasi, ternyata pelaku ini memang dicari karena habis mencuri motor di Jagalan dan Kutorejo,” pungkasnya.

Sampai saat ini, kedua pelaku masih menjalani pemeriksaan di Satreskrim Polres Mojokerto Kota. Mereka masih dimintai keterangan terkait keterlibatan dalam sindikat pencurian motor yang selama ini marak di kawasan Kota Mojokerto. (*/red)

Dampak Letusan Gunung Ruang, BMKG Minta Otoritas Penerbangan Waspada

By On April 20, 2024


JAKARTA, Kabar7.ID – Deputi Bidang Meteorologi, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Guswanto menjelaskan, erupsi Gunung Api Ruang di Sulawesi Utara memiliki dampak bagi dunia penerbangan. Musababnya, Volcanic Ash (VA) yang terlontar ke udara dapat merusak badan pesawat dan fungsi baling-baling pada pesawat turboprop atau mesin jet dalam pesawat turbofan.

“Oleh karena itu, deteksi dini dan informasi cuaca penerbangan sangat penting untuk keselamatan penerbangan,” kata Guswanto di Jakarta, Jumat, 19 April 2024.

Sejak pertama kali letusan, Meteorological Watch Office (MWO) Ujung Pandang yang berada di Stasiun Meteorologi Sultan Hasanuddin, Makassar setidaknya telah menerbitkan SIGMET VA sebanyak 18 kali. Serta Aerodrome Warning VA telah diterbitkan oleh Stasiun Meteorologi Sam Ratulangi pada 18 April 2024 01.00 UTC (09.00 WITA).

SIGMET VA merupakan salah satu jenis SIGMET yang dikhususkan untuk memberikan informasi perihal sebaran abu vulkanik. Data tersebut dikeluarkan BMKG untuk menjamin keselamatan, keamanan, kenyamanan, dan panduan bagi penerbangan yang melewati daerah terdampak.

Menurut Volcanic Ash Advisory Centre (VAAC), Darwin, sebaran letusan abu vulkanik Gunung Ruang teramati melalui citra satelit dan terdeteksi berdampak ke ruang udara penerbangan sekitar gunung. Ruang udara yang dapat terdampak, di antaranya di Provinsi Maluku Utara, Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah bagian utara, dan sebagian Pulau Kalimantan.

Sementara, Volcano Observatory Notice for Aviation (VONA) yang terbit ketiga pada 17 April 2024 pukul 20:15 WITA mencatat ketinggian letusan abu vulkanik Gunung Ruang mencapai 3.725 Mdpl dengan status oranye. Artinya, gunung menunjukkan aktifitas meningkat dengan kemungkinkan peningkatan letusan dengan tinggi kolom di bawah 6.000 Mdpl.

Kepala Pusat Meteorologi Penerbangan, Achadi Subarkah Raharjo mengatakan, sebaran debu vulkanik terdeteksi ke arah Barat - Barat Laut dan Timur - serta Tenggara. Berdasarkan hasil laporan, terjadi penutupan di Bandar Udara Sam Ratulangi, Manado, Sulawesi Utara dan terdapat laporan paper test VA positif di Bandara Kuabang, Maluku Utara.

Berdasarkan hasil paper test, pada 19 April 2024 masih ditemukan abu vulkanik positif di Aerodome Bandara Sam Ratulangi meskipun tidak setebal pada 18 April 2024. Menindaklanjuti data tersebut dan berkoordinasi oleh seluruh setakholder penerbangan maka diputuskan untuk memperpanjang penutupan bandara hingga hari ini.

“Dan terus memantau perkembangan sebaran abu vulkanik ke depan dari data informasi yang dikeluarkan oleh BMKG,” katanya.

Sementara itu, Kepala Stasiun Meteorologi Sam Ratulangi, Dhira Utama menjelaskan, BMKG telah mengeluarkan Aerodome Warning atau Peringatan Dini Cuaca Bandara pada 06.30 WITA. Di mana abu vulkanik teramati dengan jarak pandak mendatar 10KM dan kondisi ini diprakirakan akan berlangsung hingga 16.10 WITA dengan tendensi melemah.

Oleh karenanya, pihak maskapai penerbangan diimbau untuk update informasi dampak sebaran abu vulkanik secara berkala. Hal ini menjadi penting dan dapat dijadikan data acuan untuk menentukan rute penerbangan dan menghindari wilayah-wilayah udara yang terdampak dari letusan Gunung Ruang.

Pun, BMKG terus mengantisipasi perkembangan sebaran abu vulkanik Gunung Ruang dengan pemantauan berdasarkan citra satelit, pemodelan, dan pengamatan langsung atau paper test di bandara. Informasi dan data ini akan diupdate secara berkala dan dapat diakses oleh pihak otoritas terkait.

“Kolaborasi antar negara dan wilayah penting untuk meningkatkan kesadaran situasional akan letusan gunung berapi dan penyebabnya,” pungkasnya. (*/red)

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *