Kabar Terbaru

Diberdayakan oleh Blogger.

Polda Banten Gelar Anev Ops Aman Nusa II Melalui Video Conference

Kepolisian Daerah (Polda) Banten menggelar Analisa dan Evaluasi (Anev) Ops Aman Nusa dengan para Kapolres/ta melalui video conference di ruang vicon Mapolda Banten, Senin, 04 Januari 2021.

SERANG, Kabar7.ID – Kepolisian Daerah (Polda) Banten menggelar Analisa dan Evaluasi (Anev) Ops Aman Nusa dengan para Kapolres/ta melalui video conference di ruang vicon Mapolda Banten, Senin, 04 Januari 2021.

Hadir dalam kesempatan itu Kapolda Banten Irjen Pol Fiandar didampingi Wakapolda Banten Brigjen Pol Ery Nursatari dan para PJU Polda Banten.

Kapolda Banten, Irjen Pol Fiandar mengatakan, bahwa anev ini dilakukan untuk mengetahui perkembangan di wilayah hukum masing-masing Polres jajaran Polda Banten.

“Ini untuk menganalisa dan mengevaluasi data Covid-19 dari wilayah Polres/Ta terkait pencegahan Covid-19. Sehingga terkompulirnya data yang valid dari Polres, agar nantinya Polda sebagai poros utama operasi Aman Nusa II ini mendapatkan data yang real dalam rangka evaluasi serta pengambilan keputusan serta kebijakan terkait keberhasilan operasi ini,” kata Kapolda.

Kapolda mengimbau kepada para Kapolres/Ta Jajaran untuk segera berupaya untuk mengurangi dan memutus penyebaran Covid-19.

“Saya berharap agar para Kapolres/Ta Jajaran segera bertindak untuk memutus penyebaran Covid-19, terutama wilayah yang terdampak zona merah. Baik dengan menggandeng instansi lain, dan dengan melaksanakan Kegiatan Kepolisian Yang Ditingkatkan (KKYD) di daerah yang terdampak Covid-19,” tutur Kapolda.

“Para Kapolres/Ta juga diminta untuk melaksanakan deteksi dini dengan Dirintelkam Polda Banten tentang bagaimana kejadian-kejadian yang akan dihadapkan saat pandemi Covid-19,” pungkasnya.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Banten, Kombes Pol Edy Sumardi mengimbau masyarakat Banten untuk selalu patuh kepada Protokol Kesehatan Covid-19.

“Kami tidak pernah bosan untuk selalu mengimbau, dan mengingatkan masyarakat Banten agar selalu mematuhi Protokol Kesehatan, seperti memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan menghindari kerumunan, agar kita semua terhindar dari virus Covid-19 yang saat ini masih menjadi pandemi di sekitar kita,” tutup Edy Sumardi. (Bid Humas)

Previous
« Prev Post
Show comments
Hide comments

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *